BACK TO POSTS
Artikel Shafiec

Shafiec Halal Classroom: Kelas Gratis untuk Ajak Anak Muda Lebih Kenal dengan Gaya Hidup Halal, Menghadirkan Narasumber Ternama

adminshafiec
/
September 8, 2021
1 min

Gaya hidup halal sering hanya dimaknai oleh anak muda sebagai konsep kebiasaan membatasi diri untuk tidak makan makanan yang haram. Tidak hanya soal makanan, konsep gaya hidup halal sebaiknya juga diterapkan pada setiap detik aktivitas kita. Tidak membicarakan aib teman, membuang sampah pada tempatnya, dan mematikan lampu yang tidak terpakai untuk menghemat listrik merupakan contoh sederhana implementasi gaya hidup halal. Jujur dalam berdagang, mengutamakan kepuasaan pelanggan, dan menjaga kesejahteraan karyawan merupakan contoh gaya hidup halal lain.

Untuk lebih mengenalkan anak muda terkait bentuk-bentuk gaya hidup halal, Shafiec UNU Yogyakarta bekerja sama dengan Future Skills Fisipol UGM, IDNextLeader, dan Universitas Adi Buana membuka kelas-kelas gratis terkait edukasi gaya hidup halal dengan menghadirkan narasumber ternama Indonesia. Hal yang menarik pada Shafiec Halal Classroom adalah peserta kelas akan diberi pengetahuan teknis berbasis kasus nyata yang dialami oleh para narasumber. Selain itu, peserta diberi kesempatan untuk bebas bertanya kepada narasumber.

Penyelenggaraan kelas ini didukung sepenuhnya oleh Bank Syariah Indonesiaa.

Post navigation

Written by

adminshafiec